Belajar Internet Marketing

Pentingnya Asam Folat bagi Ibu Hamil

ASAM folat memegang peranan penting dalam pertumbuhan dan perkembangan janin.Nutrisi ini sangat diperlukan pada 3 bulan pertama kehamilan (trimester pertama), yang berfungsi membantu pembelahan sel yang terjadi pada kandungan.

Proses pembelahan sel ini harus sempurna agar janin tumbuh dengan sempurna. Asam folat juga menurunkan risiko terjadinya NTD (neural tube defects) pada janin hingga 80% dan cacat lahir lainnya. Berbagai bukti telah menunjukkan menurunnya risiko NTD dengan pemberian asam folat sejak sebelum kehamilan. Sebuah studi besar di China menunjukkan, pemberian asam folat sebanyak 400 mcg/hari efektif untuk menurunkan risiko NTD.

NTD sendiri terjadi karena gagalnya tabung syaraf tulang belakang untuk tertutup sebagaimana mestinya pada hari ke-28 pada konsepsi. Selain itu, asam folat diketahui dapat menurunkan kadar homosistein dalam darah.Kadar hormosistein yang tinggi dikaitkan dengan komplikasi selama kehamilan seperti preeklamsia, kelahiran prematur, dan lahir mati.

Menurut dr Prima Progestian SpOG,asam folat banyak terdapat dalam sayur berdaun hijau dan buah, seperti brokoli, jeruk, kiwi, kacang polong, buncis,dan hati sapi. Ibu hamil juga membutuhkan lebih banyak energi, protein, vitamin A, C, D, dan kelompok vitamin B seperti B1, B2, B6, B12, zat besi, kalsium, dan serat makanan.

”Sementara untuk menjaga kesehatan ibu dan perkembangan otak janin dalam kandungan, ibu hamil perlu mengonsumsi omega 3, omega 6, DHA, dan kolin,” kata dokter yang berpraktik di RSIA Muhammadiyah ini. Kuncinya, konsumsi makanan yang bervariasi, seimbang, sehat, dan kaya warna.

Obat-obatan seperti vitamin dan mineral dari dokter juga bisa dikonsumsi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil, di samping asupan makanan dengan gizi seimbang. Yang juga penting peranannya adalah susu. Sebab,susu merupakan minuman yang mudah dikonsumsi dan padat gizi, apalagi ibu hamil cenderung kurang makan akibat mual dan muntah.

Salah satu susu hamil yang bisa memenuhi konsumsi gizi ibu hamil adalah Anmun Materna Vanilla Mango memiliki kandungan folat tinggi dan 33 nutrisi lengkap yang dibutuhkan ibu hamil. Formula yang terkandung di dalamnya pun diklaim dapat mengatasi rasa mual sehingga nutrisi ibu dan bayi tetap terpenuhi.
Previous
Next Post »